PeristiwaSiantar Simalungun

Aksi Unjuk Rasa Pedagang BALIMPEL Pasar Horas Kota Siantar Berakhir Ricuh

BeritaPekerja.Com | Siantar – Aksi unjuk rasa Aliansi Pedagang Balairung, Kaki Lima dan Kios Tempel (Balimpel) dengan Mahasiswa yang menolak revitalisasi Balirung Pasar Horas Kota Siantar yang dilakukan oleh Perusahaan Daerah Horas Jaya (PDPHJ) akhirnya terjadi bentrok dengan aparat keamanan.

Insiden tersebut terjadi dilokasi aksi unjuk rasa persis di dekat lokasi berdagang para pedagang BALIMPEL di Jalan Sutomo, Kelurahan Dwikora, Kota Siantar sekitar pukul 14.00, Selasa (08/05/2018).

Aksi bentrok tersebut mengakibatkan 8 orang mahasiswa dan pedagang ditahan dan dibawa oleh aparat Kepolisian.

Pantauan media ini kejadian tersebut di picu oleh aksi saling dorong antar pedagang dan Polisi dilokasi aksi unjuk rasa di badan Jalan Sutomo Kota Siantar. Satu orang pingsan dalam insiden tersebut.

 

Penulis : Charles HB 

Editor   :  Ags

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button