
BeritaPekerja.Com | Jakarta – Beberapa pengurus Dewan Pengurus Daerah (DPD) PDIP mengaku akan merancang pemenangan untuk Joko Widodo di Pilpres 2019 mendatang.
Salah satunya adalah Sekretaris Jendral DPD PDIP DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi, yang mengaku tak terkejut terpilihnya kembali Jokowi sebagai Capres PDIP.
Ketua DPRD DKI Jakarta itu mengatakan sejak jauh hari pihaknya sudah berkoordinasi melakukan konsolidasi dengan jajaran pengurus DPC dan ranting PDIP di lingkup DKI Jakarta untuk pemenangan kandidat Capres yang diusung PDIP di Jakarta.
“Sebelum rekomendasi pun kita sudah konsolidasi juga di DPD dan DPC, setelah ini kita akan siapkan Rakerda, Rakercab, dan seterusnya. Jadi kita memang siap enggak siap, kita harus siap,” kata Prasetyo di Prime plaza Hotel, Sanur, Bali (23/2).
Prasetyo sendiri sudah memerintahkan seluruh kader PDIP di DKI Jakarta untuk bergerak melakukan konsolidasi untuk mensosialisasikan Jokowi dan nomor urut partai di seluruh Jakarta.
“Kita sudah perintah untuk bergerak, konsolidasi pak Jokowi menjadi Capres dan nomor urut partai,” kata dia.
Di tempat yang sama, Ketua DPD PDIP Riau, Kordias Pasaribu mengatakan pihaknya berkomitmen untuk mengamankan dan memenangkan Jokowi di provinsi tersebut.
“Kita bumikan kepada kader partai untuk rakyat dan untuk menangkan dan amankan ini. PDIP di Riau siap amankan dan menangkan,” kata dia.
“Kita langsung mengadakan agenda di internal pengurus daerah untuk konsolidasi, di DPD ada Rakerda, Rakercab hingga kecamatan. Bangun kekuatan partai berbasis kerakyatan,” ungkap dia.
Sumber: CNNIndonesia.com