News

KPK Diminta Lebih Fokus Pada Aspek Pencegahan Daripada Perpindahan Napi Korupsi ke Nusakambangan

BeritaPekerja.com I JAKARTA Wacana ketua KPK Agus Raharjo memindahkan napi korupsi ke Nusakambangan bukan solusi untuk pemberantasan Korupsi di Indonesia.

Ketua Umum Barisan Rakyat Satu Juni (Barak 106), Martin Siahaan menilai langkah itu tidak tepat.

Menurut Martin, sebaiknya KPK lebih fokus kepada pencegahan korupsi dan pengentasan kasus-kasus besar korupsi yang belum selesai seperti kasus Hambalang.

Wacana yang dilemparkan Agus Raharjo ditakutkan menjadi gesekan baru antar lembaga di Negara ini.

“Kita sama-sama prihatin atas kejadian Setya Novanto yang masih bisa berkeliaran di luar lapas Suka Miskin dengan menggunakan surat sakit.” ucap Martin

“Sesama warga bangsa sebaiknya Agus Raharjo tidak melakukan distrust terhadap Lembaga Pemasyarakatan yang ada,” tambah Martin

Martin melihat dan mengamati, “Ketua KPK acap kali membangun distrust terhadap lembaga-lembaga maupun instrumen dari lembaga penegakan hukum di Indonesia,” tandasnya. (Rel)

Related Articles

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button